11 Mar 2010

Taj Mahal Oh Taj Mahal

Taj Mahal! Aku ingin kesana, segera! Aku ingin menapakkan kakiku di lantainya yang bersih. Aku ingin menyentuh dinding marmernya yang putih. Aku ingin melihat indah jail-jalinya, mengagumi kubahnya, dan merasakan segar air kolamnya. Bukan tanpa alasan, tapi keinginanku ini muncul setelah membaca buku Taj Mahal karangan Timeri N. Murari, bahkan saat masih membacanya.

Membingungkan, alur ceritanya kacau! Begitulah kesan pertama yang kudapat saat membaca seperlima pertama buku ini. Namun, memasuki seperlima kedua, keadaan segera berbalik. Kekuatan buku ini justru ada pada pergantian ritme cerita yang mengejutkan. Luar biasa, indah dan memesona. Begitulah kesan yang kudapat selanjutnya dan tetap begitu sampai aku menghabiskan seluruh halamannya.

Meski tak semudah memahami buku pada umumnya, namun daya tarik buku ini benar-benar dasyat. Apalagi Timeri N. Murari – sang penulis – begitu pandai memberikan kesempatan dan kebebasan kepada pembaca untuk menjadi – merasakan- tokoh-tokoh dalam cerita ini. Salah satu yang mengesankan, membaca buku ini membuatku merasa – ingin – mencintai istri dan keluargaku sebagaimana Shah Jahan mencintai Arjumand nya, meskipun sama sekali aku tak ingin menjadi – seperti – Shah Jahan.

Sahabat sudah membaca buku ini? Samakah dengan yang aku rasakan? Sahabat belum membaca dan ingin membaca buku ini? Download digibooknya di sini.


Award!
Bahagia rasanya mendapatkan award dari sahabat. Berikut award yang terakhir kudapat.

Award pertama dipersembahkan oleh Bang Richo. Aturan mainnya sih award ini harus dibagikan lagi kepada 10 orang sahabat dan penerima award harus meletakan link-link berikut dengan catatan nomer 1 dihapus agar nomor dibawahnya bisa naik dan nomer terakhir diisi dengan link kita sendiri.
Maaf beribu maaf, pertama karena saya baru memajang award ini, kedua ( mudah-mudahan ini tidak menyalahi amanah ) saya tidak membatasi siapa yang berhak mendapat award ini selanjutnya. Siapapun yang berkenan, dipersilahkan menjemput award ini dan tentunya mengikuti aturan mainnya. Sekali lagi mohon maaf, semoga tidak mengurangi persahabatan.Berikut link-link yang harus diteruskan:

  1. Organisasi pemuda keranan

  2. Avanca linux

  3. Mauren's blog

  4. Mizan's blog

  5. Local download 

  6. Perawatan AC

  7. Dunia Komputer

  8. Ngeposting ni yee

  9. Simple Life 

  10.  Abi Sabila



       Award kedua dipersembahkan oleh adinda Ria. Terima kasih, award yang cantik, dan maaf juga baru sempat di pajang.

      Featured post

      Sebab Cinta Tak Harus Menangis

      “ Aku bangga pada kalian. Kesabaran, ketegaran dan juga ketabahan kalian. Pertahankan, karena hidup harus tetap berjalan! “ sebuah sms mas...

       
      © Copyright 2035 Ruang Belajar Abi
      Theme by Yusuf Fikri